Metromini tersangkut di trotoar



Jakarta 05/7/13 : Jalan raya Pasar Minggu terjadi kemacetan, penyebab kemacetan adalah salah satu metromini dijalan Raya Pasar Minggu menuju arah terminal Pasar Minggu (Halte Poltangan), yang tersangkut ditrotoar.

Akibat kejadian ini arus lalu lintas sepanjang jalan raya Pasar minggu menuju arah terminal pasar minggu mengalami kemacetan.
“Saya melihat metro mini yang berwarna merah biru menuju arah terminal Pasar Minggu melaju agak kencang, dan tanpa diduga oleh saya, akibat Pengemudi (Supir) kurang antisipasi pada saat mengambil arah jalur tesebut, akhirnya mobil mini bus itu tersangkut di trotoar (pembatas antara jalur lambat dan jalur cepat), dan kondisi saat itu sedang hujan. Ujar Awan (27).

Karena petugas derek belum datang, supir dan kondektur mencoba berusaha sendiri dengan peralatan seadanya untuk mengeluarkan kendaraannya dari trotoar.

kejadian ini tidak menyebabkan korban jiwa atau luka-luka, namun untuk gardan mobil rusak parah karena tergerus trotoar yang tertabrak.

Untuk sahabatku dimanapun berada jangan kebut-kebutan ya, dan perhatikan jalan ketika berkendara, lihat temen kita akhirnya jadi korban deh.....




0 komentar:

Posting Komentar