PP IPTEK TMII

Jika Anda penasaran dengan roda pesawat yang cukup besar, dan penasaran seberapa besarnya roda itu, sangat gampang sekali jika anda ingin menyentuh ataupun memfoto bersama dengan ban pesawat. Jawabannya adalah mudah sekali, jika kita penasaran dengan ukuran dan besarnya ban pesawat, berkunjunglah ke Taman Mini Indonesia Indah (TMII), didepan gedung PP IPTEK terpajang sangat
rapi roda pesawat komplit dengan shockbrekernya.
Roda Pesawat

Gedung PP IPTEK TMII sangat besar dan luas, didalamnya di isi dan dipenuhi oleh ratusan berbagai ilmu pengetahuan dan teknologi, hanya dengan membayar tiket masuk 15ribu per orang pengunjung bisa melihat kecanggihan teknologi modern, pengunjung bisa melihat, belajar dan mengamati bagaimana suatu terciptanya objek, robot, pencahayaan, cara kerja satelit, mesin kendaraan, dan masih ratusan lainnya teknologi di sana yang sangat canggih.
Pusat peragaan ilmu pengetahuan dan teknologi ini dibangun diatas lahan seluas 42.300 m2, dengan luas bangunan 24.000 m2, didalamnya terdapat peragaan bagaimana dan mengapa caranya bisa terjadi suatu benda menjadi bermanfaat bagi kehidupan manusia. Prinsip-prinsip dasar ilmu teknologi bisa dimainkan atau dipegang oleh pengunjung, dan bisa dimainkan atau dicoba oleh pengunjung berdasarkan buku panduan yang telah ditempel disetiap benda peragaan, gedung riset ilmu pengetahuan dan teknologi sengaja dibuat untuk mencerdaskan anak bangsa, dan sebagai dasar pembelajaran bagi yang awam mengenai ilmu teknologi. Ditempat ini para pengunjung dapat memahami riset ilmu pengetahuan dan teknologi secara menyenangkan dan menghibur.
Didalam Ruangan PP IPTEK
Gedung IPTEK TMII bisa menjadi sarana bermain dan belajar anak atau orang tua, karena ditempat ini sangat menghibur dengan berbagai peragaannya.Dan jangan lupa kunjungi juga Dunia Air Tawar

0 komentar:

Posting Komentar