Perampokan di Kampung Tanjung

Tangerang 15 Oktober 2014, sebuah rumah milik Hj. Eti dan H. Ibrohim di kampung Tanjung. Ds. Suka Asih. Kec Pasar kemis-Tangerang, telah disatroni maling. Diperkirakan maling masuk kerumah sekitar jam tiga malam, karena jam dua malam tuan rumah masih ada yang belum tidur.

Para perampok memasuki rumah korban melalui jendala depan rumah, mereka mendongkel paksa jendela dan merusak anak slot kunci supaya bisa masuk kedalam rumah korbannya, setelah jendela berhasil dibuka, untuk memperlancar aksinya para pelaku merobek gorden yang menghalangi jalan masuk sehingga tidak ada penghalang dijendela, mungkin menurut perampok gorden itu permanen dan harus dirusak, padahal gorden tersebut hanya dikaitkan dari ujung bawah.
Bekas dongkelan

 Gorden yang dipotong, seharusnya sampai bawah

Dipagi hari tuan rumah berkata kepada anaknya'' Siapa yang merobek gorden ?'' jawaban anaknya tidak ada yang tahu, setelah dicek dan menyadari bahwa rumahnya telah disatroni rampok, tuan rumah beserta keluarganya merasa kaget dan sok. Semua kamar dan isi rumah langsung dicek untuk memastikan semua barang-barang berharga dirumah tidak ada yang hilang atau digondol rampok.
Setelah barang-barang berharga dikroscek seperti uang, kendaraan bermotor, Handphonedan emas tidak ada yang hilang, semua merasa lega kembali.

Jika dilihat dari TKP niat perampokan ini gagal, karena barang-barang berharga tidak ada yang hilang, atau para aksi perampokan keburu mendengar tuan rumah yang bangun malam. Kesempatan untuk mencuri barang seperti HP mudah diambil kalau perampok melanjutkan niatnya, karena HP tergeletak diruang tamu dan ruang keluarga. Tapi yang jelas namanya maling tetap tidak berniat baik.

Kejadian diatas harus menjadi pelajaran, bahwa perampokan atau mencuri bukan saja karena niat sipelaku, tetapi dikarenakan adanya kesempatan. Untuk menghindari kejadian perampokan masuk lewat jendela, lebih baik jendela dipasang pengaman teralis besi, supaya rampok tidak bisa masuk lewat jendela. Sebelum tidur cek kembali pintu dan jendela apakah sudah terkunci rapat dan rapi, jangan merasa aman jika selama ini rumah anda belum disatroni rampok, karena sebenarnya para perampok sedang mencari kesempatan untuk bisa masuk kerumah korbannya.


Waspadalah...........!

0 komentar:

Posting Komentar