Tanggal 10 Juli 2022, adalah hari bersejarah yaitu pertama penggalian proyek sumur di makam keramat Buyut Badrun, yang beralamat di Kp.Pasir awi, Desa Sukaasih, Kec.Pasarkemis-Tangerang.
Pembuatan sumur ini dibuat untuk dimanfaatkan bagi peziarah atau pengunjung ke makam keramat untuk berwudhu dan mandi atau untuk dimanfaatkan hal positif lainnya, dengan adanya sumur ini mudah-mudahan sangat membantu dan bermanfaat bagi semua orang. Para pemuda sangat antusias membantu pembangunan sumur ini karena mengingat sangat dibutuhkan, dengan semangat 45 para pemuda bergotong royong ikut meramaikan dan membantu pembangunan, atas sumbangsih nya dari segi materi, tenaga, pikiran maupun konsumsi, alhamduliah cita-cita pembuatan sumur tercapai.
Turun material |
Proyek sumur |
Makan siang |
Donatur pembangunan |
Donatur dan pengurus makam |
Sudah jadi |
Dana pembuatan sumur dikumpulkan dari sumbangan-sumbangan masyarakat, alhamdulilah terkumpul dengan cukup, semoga Allah membalasnya dengan pahala yang sangat besar.
Pasang keramik |
Sejarah makam keramat, menurut cerita sesepuh kampung, dan warga sekitar.
Pada zaman dahulu entah kapan waktu dan tahunnya tidak ada yang tahu, datanglah seorang pengembara yang datang dari daerah Cirebon yaitu yang Bernama Ki Buyut/Mas Badrun, sehingga bermukimlah di kampung Pasir Awi sampai akhir hayatnya. Buyut Badrun ini sangat dihormati semasa hidupnya oleh masyarakat, ,tetapi sejarah tidak mencatat dan menceritakan siapakah Buyut Badrun ini, apakah seorang ulama , pejuang islam, babad alas kampung, jawara, atau tokoh besar lainnya ?. wallahu’alam.
Makam Ki Buyut Badrun |
Namun banyak cerita di masyarakat, bahwa makam Buyut Badrun dari zaman dahulu banyak yang menziarahi, bahkan ada yang sampai menginap dimakamnya untuk berdzikir dan mendoakan sohibul makam, dan ada juga yang ziarah dengan niat tertentu supaya hajatnya terkabul dengan wasilah karomahnya Ki Buyut Badrun.
Sisi cerita mistis area makam Ki Buyut Badrun, pada masa dahulu masih hutan lebat diceritakan oleh sesepuh kampung, dan cerita mistis dari saksi-saksi yang masih hidup :
Bahwa makam Ki Buyut Badrun ini tidak bisa dilewati burung yang terbang diatasnya, jika melewati area makam maka burung tersebut akan jatuh seketika seperti menabrak dinding kaca.
Awal rencana pembangunan saung makam oleh Kang Juned dan Nurhadi yang di motori oleh Almarhum Ust Maun, pembangunan pertama terjadi angin kencang, langit mendung, seakan hujan deras, tetapi ketika akan pulang untuk mengurungkan niat pembangunan dari setengah perjalanan cuaca normal kembali, dan kembali melanjutkan pembangunan tetapi cuaca kembali menyeramkan seperti semula, akhirnya Ust Maun berziarah ke sohibul makam untuk izin membuat saung makam, setelah selesai berziarah pembangunan dilanjutkan dan alhamdulilah atas izin Allah cuaca normal hingga sampai dengan selesai.
Ketika terjadi penggusuran tanah sekitar area makam
keramat Buyut Badrun, alat berat seperti Eskavator semuanya mati mendadak dan
mobil pengangkut tanah jika melewati samping makam keramat sering mati mendadak
mesinnya, bahkan patah as rodanya.
Dari kejauhan sering Nampak terlihat cahaya yang turun ke area makam, sosok ular raksasa penunggu makam keramat yang sangat besar, dan masih banyak penomena hal gaib lainnya.
Itulah sekelumit cerita mistis di area makam dan ke karomahan Buyut badrun, benar dan tidaknya wallahu’alam, tergantung dari keyakinan kita masing-masing.
Mudah-mudahan cerita ini bisa menginspirasi kita semua, janganlah lupakan sejarah, lestarikan sejarah dan budaya, karena itu adalah asal usul kita berpijak.